Cara Membuat Autobase Twitter Dengan PHP
Pada postingan kali ini kita kembali membuat autobase twitter atau menfess twitter, jika sebelumnya pada tutorial Cara Membuat Autobase Twitter Dengan NodeJS, tutorial kali ini tidaklah banyak perbedaan hanya saja
menggunakan bahasa yang berbeda, dan ternyata jika menggunakan heroku memiliki limit kuota dyno, dengan memanfaatkan bahasa php dan shared hosting gratisan kita bisa menghindari limit yang kita temukan jika menggunakan heroku.
Untuk membuat autobase twitter kita membutuhkan hosting sebagai tempat menyimpan file dan cronjob sebagai pengeksekusi terjadwal.
Yuk kita mulai eksekusi cara membuat autobase twitter dengan php.
DAFTAR ISI
Hosting
Hosting yang akan di gunakan yang berbayar atau gratis, namun jika belum punya saya dan ingin gratis, bisa mencari penyedia layanan web hosting melalui google atau mencoba 000webhost.com
Cronjob
Fitur cronjob sudah disediakan dari hosting, namun jika tidak ada kita bisa menggunakan cronjob dari pihak ketiga yaitu cron-job.org
Twitter API PHP
Buka notepad atau code editor lalu salin code dari TwitterAPIExchange dan simpan dengan nama TwitterAPIExchange.php
Proses Pembuatan
Buat sebuah file baru lalu salin code berikut dan simpan dengan nama Autobase.php
Penjelasan
Pada bagian ini ubah data $settings dengan data dari Twitter Apps yang kita miliki yang ada pada akun yang akan di jadikan Autobase.
Di bagian ini proses pengambilan isi dari DM akun Autobase dan pengecekan apakah ada pesan masuk yang sesuai dengan keyword [sambatan]
Bagian terakhir ini merupakan sebuah fungsi yang melakukan tweet saat ditemukan pesan keyword [sambatan] pada saat melakukan pengecekan isi dari DM.
Tahap Akhir
Upload kedua file (TwitterAPIExchange.php dan Autobase.php) tersebut kedalam hosting kalian, lalu lakukan pengaturan cronjob seperti digambar, jika terjadi limit bisa diubah intervalnya menjadi lebih lama.
Lakukan pengecekan dengan membuka alamat dari tempat kalian menyimpan code tersebut, jika tidak ada error maka Autobase Twitter akan berjalan setiap 10 menit.
Selamat anda telah belajar bahasa php sekalikus tentang twitter api php, sekarang silahkan kembangkan lagi contoh sederhana dari Cara membuat autobase twitter dengan PHP ini semoga bermanfaat dan dapat di pahami.